Perguruan Silat Walet Puti Sabet Juara Umum Piala Bergilir Ketua IPSI Kota Jambi

 

JAMBIKLIK.ID BERITA JAMBI - Perguruan Pencak Silat Walet Puti menyabet gelar Juara Umum untuk kategori kelas usia dini dan pra remaja pada gelaran kejuaraan silat piala bergilir Ketua Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kota Jambi. Hasil ini diraih setelah perguruan silat yang dipimpin Ismunandar ini mampu menggondol  22 Emas dan 19 Perak dalam kejuaraan IPSI Kota Jambi yang diselenggarakan selama 5 hari di Gedung Yudo GOR Kota Baru,16-21 Maret 2023.

Sebagai ucapan syukur, Ismunandar menyebut hari ini Rabu (22/03/23), mereka melaksanakan acara tersendiri di Hutan Kota, Kota Baru, Kota Jambi. Acara ini juga menjadi ajang silaturahmi dengan para atlet Walet Putih dan pengurus dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan.

"Alhamdulillah, atlet-atlet kami bisa menorehkan prestasi dalam kejuaraan IPSI Kota Jambi, dengan banyak mengoleksi emas di kategori usia dini dan pra remaja," kata Ismunandar. 

Selain sebagai ucapan syukur dan ajang silaturahmi, acara ini juga digagas untuk menyerahkan secara langsung medali yang diterima oleh atlet-atlet perguruan silat Walet Puti yang berhasil meraih juara. 

"Kemarin yang belum sempat ambil medali dan sertifikat kejuaraan, hari ini kami bagikan serentak. Tentunya harapan kami ke depan para atlet ini tidak cepat berpuas diri dan terus berlatih untuk meraih prestasi," pungkasnya. 

Penulis : Hendri
Editor : Romi